Kamis, 24 November 2016

7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam

7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam
7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam
7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam - Wudhu adalah hal yang harus kita lakukan sebelum sholat maupun sebelum tidur, wudhu dapat menghilangkan mimpi buruk dan dapat menghilangkan hawa nafsu pada kita, Rosululloh SAW bersabda, Marah itu bersumber dari setan, setan itu di ciptakan dari api, sedangkan api dapat dipadamkan dengan air. Oleh karena itu, bila seseorang dari kalian marah, maka hendak nya dia memadamkannya dengan wudu. (HR. Ahmad).

Artikel Yang Disarankan




7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam



1. Membersihkan Mulut dari Kuman
Manfaat pertama yang akan diperoleh dari wudhu tepatnya ketika berkumur-kumur adalah dapat membersihkan mulut dari kuman. Dengan berkumur ketika wudhu maka akan membebaskan mulut dari kuman-kuman yang secara permanen (tetap) berada di air liur, di atas permukaan gigi dan lidah serta di seluruh bagian mulut.


2. Membersihkan Hidung dari Kuman
Istinsyaq menghirup air ke hidung dan mengeluarkannya memiliki manfaat secara medis untu membersihkan hidung dari kuman yang ada di dalamnya. 

Orang yang senantiasa berwudhu dengan baik, maka hidung mereka akan benar-benar terbebas dari segala kuman yang dapat menimbulkan berbagai penyakit serta mencegah kuman berpindah atau masuk ke dalam sistem pernapasan. 


3. Membersihkan dan Memberikan Kesegaran pada Kulit Wajah 
Manfaat medis selanjutnya dari berwudhu adalah dapat membersihkan serta memberikan kesegaran dari kulit wajah. Hal ini tentu saja bisa diperoleh apabila melakukan gerakan wudhu yaitu membasuh wajah. 


4. Menghilangkan Sisa-Sisa Keringat di Permukaan Kulit
Menghilangkan sisa-sisa keringat di permukaan kulit menjadi manfaat medis selanjutnya dari wudhu. Membasuh kedua tangan serta wajah ketik berwudhu bisa menghilangkan sisa-sisa keringat yang menumpuk di permukaan kulit serta bisa membuat kulit dapat bernapas dengan baik. 


5. Membuat Otak Menjadi Lebih Jernih
Membasuh sebagian rambut ketika wudhu ternyata dapat membuat otak menjadi lebih jernih dalam berfikir, mempertajam ingatan, mencegah kerontokan rambut serta bisa terhindar dari penyakit pikun. Hal ini bisa terjadi karena pada area tersebut terdapat titik-titik yang berhubungan dengan otak dan syaraf manusia. 

6. Merangsang Titik Pendengaran dan Keseimbangan Telinga
Membasuh kedua telinga dalam gerakan wudhu berarti membersihkan telinga dari kotoran, debu dan kuman yang menempel pada daun telinga dan lekukan-lekukannya. Selain itu, membersihkan telingan juga bisa merangsang titik pendengaran dan keseimbangan telinga. Pada telinga juga terdapat titik-titik akupuntur.


7. Melindungi Kulit di Area Kaki dari Serangan Jamur
Membasuh kaki disertai pijatan ketika berwudhu ternyata bermanfaat secara medis untuk melindungi kulit area kaki dari serangan jamur. Tidak hanya itu, gerakan ini juga dapat mencegah datangnya berbagai penyakit kulit di area ini. 


Nah itulah 7 manfaat berwudhu dalam islam, jadi pagi anda yang belum tahu manfaat berwudhu silakan cara caranya disini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 7 Manfaat Berwudhu Dalam Islam

0 komentar:

Posting Komentar